Friday 17 October 2014

Legenda Arcopodo Gunung Semeru

Kisah Misteri Arcopodo Gunung Semeru

Berikut ini adalah cerita atau legenda mengenai Arcopodo Gunung Semeru. Legenda arcopodo sendiri sudah banyak terdengar di telinga masyarakat dan juga para pendaki. Berikut kisahnya :

Gunung Mahameru atau Semeru adalah gunung tertinggi di tanah Jawa. Letaknya di provinsi Jawa Timur. Bersanding dengan Bromo dan Arjuna, meski tak sedekat Sindoro-Sumbing atau Merapi dan Merbabu di Jawa Tengah.

Mahameru adalah sebutan untuk puncak semeru. Gunung berketinggian 3676 Mdpl ini memiliki banyak kisah yang mampu menarik perhatian para pendaki. Sosok Shoe Hoek Gie, tokoh 70 an pun memiliki hubungan dengan gunung semeru. Di tempat inilah Hoek Gie menghembuskan nafas terkhirnya.

Untuk naik gunung ini, salah satu jalur yang banyak di tempuh adalah melalui Kota Malang. Dari Malang pendakian Gunung Semeru berawal dari sebuah desa bernama Ranu Pane. Dari sini perjalanan setengah hari menuju tempat yang bernama Ranu Kumbolo. Di situ terdapat danau sehingga di tempat ini para pendaki sering menghabiskan malam untuk beristirahat dan menikmati keindahan danau di atas ketinggian.



Perjalanan dari Ranu Kumbolo, para pendaki akan dipertemukan dengan daerah yang berhutan lebat. Dari sinilah banyak kisah yang bernuansa mistik terjadi. Konon banyak yang menyebut kawasan hutan tsb adalah hutan yang mistis. Sebab, tak jarang dari pendaki yang tersesat di hutan ini meski sudah sering kali mendaki semeru.

Orang Jawa mengatakan "Oyot Kesimpar". Artinya seseorang akan dibuat linglung dan berputar-putar di jalan yang itu-itu saja selama waktu yang panjang. Di kawasan ini harus memperbanyak doa kepada Sang Pencipta dan mengurangi sikap sombong dan bercanda yang kurang perlu.

Selepas hutan akan bertemu sebuah lapang yang menyimpan banyak misteri. Inilah yang dinamakan arcopodo. Artinya adalah arca kembar. Dalam legenda mahameru diceritakan bahwa di tempat tsb terdapat dua arca yang berdiri kembar. Pendirinya adalah prajurit dari jaman Kerajaan Majapahit.

Hanya saja keberadaan arca tsb tidak dapat dilihat oleh sembarang orang. Hanya orang tertentu yang memiliki kelebihan saja yang bisa mengetahui keberadaan arca kembar tsb. Dan yang melihatnya pun masing-masing memiliki beragam versi terkait wujud arca kembar tsb.

Ada yang berkata bahwa arca tsb sebesar anak kecil, namun juga ada yang mengatakan bahwa arca tsb sangat besar sehingga bisa terlihat dari jauh seperti dari ranu kumbolo. Selain itu bagi orang yang terpilih pun pada akhirnya bisa menyaksikan keberadaan arca tsb. Dan arcopodo adalah akhir pos sebelum seseorang mencapai puncak Mahameru, tempat tertinggi Jawa



Bagikan

Jangan lewatkan

Legenda Arcopodo Gunung Semeru
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.