Tuesday 24 January 2017

Mendaki Gunung Kelud (Demponya Jawa Timur) via Tulungrejo Blitar

Teman-teman semua, kalian pasti sudah tidak asing lagi dengan gunung yang satu ini, yakni Gunung Kelud. Gunung Kelud merupakan salah satu gunung berapi aktif yang terletak di Jawa Timur tepatnya di Blitar dan Kediri. Gunung yang satu ini akhir-akhir ini sedang banyak dibicarakan oleh kalangan pendaki dan para pecinta alam. Gunung ini memiliki ketinggian sekitar 1731 mdpl. 



Gunung Kelud sendiri bisa dibilang Gunung Demponya Jawa Timur. Sama dengan layaknya Gunung Dempo di Palembang, gunung yang satu ini saat ini mempunyai kawah yang seperti danau. Kalau dulu kawah gunung ini kering tak ada air, kini gunung ini memiliki kawah seperti danau yang sangat eksotis dengan batuan dan lekak lekuk bukit yang mengitarinya.

Untuk mendaki Gunung Kelud sendiri kita bisa melalui Desa Tulungrejo, Blitar. Kalau kalian dari arah Malang, sampai di Wlingi kalian menuju arah wisata Rambut Monte atau Kebun Teh Sirah Kencong Blitar, lalu menuju pasar Semen. Setelah itu akan ada dua jalur ke kanan dan ke kiri, nah ambil arah kiri menuju Desa Tulungrejo, kalau mengambil arah kanan akan menuju Kebun Teh Sirah Kencong. Sekarang sudah ada plakat menuju pendakian Gunung Kelud. 

Sebenarnya ada dua jalur jika kita ingin menikmati keindahan Gunung Kelud, pertama dengan mendaki lewat Desa Tulungrejo ini, yang kedua kalian bisa ke wisata Gunung Kelud yang ada di Kediri. Kalau dari Kediri sahabat bisa menggunakan motor lalu parkir di dekat wisata. Disitu kalian tidak butuh berjalan jauh karena jalan sendiri sudah aspal. Tapi dari situ kita masih belum bisa mendekat karena masih ada proyek pembangunan terowongan menuju kawah.


Jalur Pendakian dari Desa Tulungrejo

Pertama dari basecamp, atau parkiran kalian harus registrasi masuk, kemudian akan dinaikkan pick up menuju gerbang pendakian. Kalau dulu sebelum dikelola oleh masyarakat seperti sekarang, jika kita ingin mendaki sepeda motor kita titipkan di rumah terakhir di Mas Yudi. Tapi sekarang sudah dikelola jadi kita parkir sepeda motor lalu bayar sekitar 15 ribu perorang dan kita diantar menggunakan mobil pick up sampai di pintu gerbang, begitupun juga waktu pulang kita akan dijemput.



Pintu Gerbang - Pos 1
Dari pintu gerbang menuju pos 1 memerlukan waktu sekitar 1 jam. Pertama kalian agak turun kemudian cukup landai melintasi hutan pinus.
Setelah melewati hutan pinus kita akan memasuki hutan biasa dengan semak-semak dan rumput yang masih agak menutupi jalan. Kita berjalan melintasi lerengan atau punggungan bukit yang masih terdapat banyak pohon bambu.

Setelah itu jalur sudah mulai sedikit demi sedikit naik sampai akhirnya kita tiba di Pos 1.
Pos 1 ini terdapat sebuah shelter atau pondok yang bisa kita gunakan untuk berteduh.

Pos 1 - Pos 2


Pos 1

Dari Pos 1 menuju Pos 2 memerlukan waktu sekitar 30 - 45 menit. Dengan jalur yang semakin naik. Dari pos ini kita akan naik kemudian belok kiri terus melintasi hutan yang cukup rapat dan tertutup. Seperti hutan lumut yang selalu basah. Kalau pas musim hujan dulu terdapat banyak sekali pacet. 
Setelah berjalan cukup lama melintasi hutan dengan pohon-pohon besar seperti pohon bendo. Kita akan menemukan plakat di pohon besar dengan tulisan Pos 2. Di pos ini hanya terdapat tempat datar yang sempit. Tidak ada pendaki yang menginap di pos ini, pendaki kebanyakan ngecamp di Pos 3.

Pos 2 - Pos 3

Dari Pos 2 juga tidak memerlukan waktu begitu lama untuk menuju Pos 3. Juga hanya membutuhkan waktu sekitar 30 menitan saja dengan jalur masih hutan yang rindang dan tidak begitu menanjak. 
Setelah itu kita akan naik sedikit dan menemukan banyak ilalang atau rumput-rumput yang cukup tinggi. nah dari situ kita sudah mulai keluar dari hutan dan sampai di tempat yang terbuka. Nah sampailah kita di Pos 3. 

Pos 3 ini terletak di punggungan bukit dengan medan terbuka, jadi kita bisa melihat pemandangan Gunung Butak di sisi Timur, Gunung Arjuno- Welirang disisi Utara dan Puncak Gunung Kelud sendiri di sisi barat.

Pemandangan sebelah barat dari Pos 3 


Pos 3 - Puncak atau Kawah


Dari Pos 3 menuju puncak membutuhkan waktu sekitar 1 - 1,5 jam. 
Dari sini kita berjalan melintasi rerumputan yang cukup tinggi dengan medan yang landai dan menurun sampai akhirnya benar-benar turun melitasi punggungan sapi. 
Terus melipir di lereng bukir sampai akhirnya tiba di jalan berbatu dengan kerikil kerikil kecil. 





Kemudian setelah itu kita akan naik pada batu-batu. Sesampainya di atas kita akan melihat area yang sangat luas, dimana kawah tidak begitu terlihat dari sini. Dari atas kita juga sudah bisa melihat pemandangan yang indah.

Pemadangan dari atas.

Setelah itu jika kita ingin melihat dan sampai di dekat kawah kita agak turun lagi kemudian ambil arah kanan jalan melipir dengan medan naik turun melintasi pasir dan kerikil.



Tak lama setelah itu kita akan sampai di tempat dimana kita bisa melihat kawah secara jelas. Disini kita bisa mengambil gambar dengan panorama yang sangat menawan.





Bagikan

Jangan lewatkan

Mendaki Gunung Kelud (Demponya Jawa Timur) via Tulungrejo Blitar
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

1 comments:

Tulis comments
avatar
6 March 2020 at 20:10

Yuk Merapat Best Betting Online Hanya Di AREATOTO
Dalam 1 Userid Dapat Bermain Semua Permainan
Yang Ada :
TARUHAN BOLA - LIVE CASINO - SABUNG AYAM - TOGEL ONLINE ( Tanpa Batas Invest )
Sekedar Nonton Bola ,
Jika Tidak Pasang Taruhan , Mana Seru , Pasangkan Taruhan Anda Di areatoto
Minimal Deposit Rp 20.000 Dan Withdraw Rp.50.000
Proses Deposit Dan Withdraw ( EXPRES ) Super Cepat
Anda Akan Di Layani Dengan Customer Service Yang Ramah
Website Online 24Jam/Setiap Hariny

Reply